Minggu, 31 Juli 2011

Color Balance di Photoshop



Salah satu fungsi Color Balance adalah untuk memberi warna yang kita kehendaki, kita bisa memanipulasi warna dengan bebasnya menggunakan color balance. nah kalo kita bisa membuat warna sekehendak kita, berarti kalo mau menggabungkan dua warna, manipulasi wajah misalnya akan lebih mudah.
letak color balance ada di : klik image >> Adjustments >> color balance



untuk lebih jelas nya dengan contoh berikut :



cara membuatnya :

1. Buka Photoshop Cs3.
2. Ambil Gambar yang diinginkan.Jadikan layer background menjadi layer.
3. klik image >> Adjustments >> color balance





4. Tambahkan layer diatas gambar, dan beri warna hitam.



5. Gunakan Eraser tool dg type diameternya yang besar, kuaskan tepat di layer hitam.





hasil akhir :



semoga bermanfaat. ^_^

Jumat, 29 Juli 2011

CTRL + R dan CTRL + D dalam Corel Draw




Dalam Corel Draw ada fungsi shut cut, CTRL + R atau disebut Reduplicate. berguna untuk mendupikasi atau mengkopi suatu objek. selain itu ada pula CTRL + D atau disebut Duplicate.Keduanya sama sama berfungsi sebagai duplikasi atau pengkopian. tetapi memiliki perbedaan cukup penting. Kali ini akan membahas Shut Cut CTRL + D dengan contoh desain seperti dibawah ini :



langkah - langkah membuat nya adalah :
1. Buka Corel Draw x4

2. Buat lingkaran dengan ukuran 1.313 cm, kemudian dicopy ke atas dg cara di drag ke atas dan diakhiri dg klik kanan. lingkaran hasil copy itu di perkecil menjadi 1.031 cm.



3. Setelah itu langsung tekan CTRL + D, ingat jangan melakukan perintah lain selain CTRL + D.


4. Lingkaran yg terjadi di Group, dengan cara pilih seluruh lingkaran dan klik kanan pilih Group. Selanjutnya kita posisikan titik tengah ke arah atas lingkaran yg kecil.





5. Klo kita perhatikan, ada 13 sudut lingkaran, untuk membentuk sudutnya yang melingkar caranya adalah



jumlah sudut yg kita inginkan adalah 13, maka 360/13 = 27.692307692307692307692307692308
kita dapatkan sudut kemiringan nya adalah 27.692307692307692307692307692308.

6. Klik Arrange >> Transformation >> Rotate



dan masukkan sudut kemiringan tersebut



kemudian klik Apply To Duplicate. sampai menjadi :




demikian penjelasan mengenai CTRL + D yang di gabung dengan fasilitas ROTATE, semoga bermanfaat.... ^_^

Rabu, 27 Juli 2011

Membuat Desain Lingkaran Award




Sering kali kita melihat bentuk lingkaran award pada produk produk, bagaimana cara membuatnya? itu pertanyaan yang sering hinggap di pikiran kita. Dalam kesempatan ini kita mencoba membuat nya dengan Corel X4. berikut langkah-langkahnya :

1. Buka Corel X4, kemudian buat sebuah lingkaran dg ukuran 4.653 cm
2. Beri warna orange, dan beri efek gradasi dari kiri ke kanan.
tool gradasi yang digunakan adalah :




3. Copy lingkaran 4.653cm, dengan cara CTRL + C, dan di paste(CTRL + V), kemudian perbesar lingkaran tersebut 5.086 cm dan diberi efek gradasi dari atas ke bawah serta letakkan lingkaran tersebut pada posisi dibawah sendiri, dg cara tekan SHIFT + Page Down.



4. Copy lingkaran 5.086 cm, dengan cara CTRL + C, dan di paste(CTRL + V), kemudian perbesar lingkaran tersebut 5.768 cm dan diberi efek gradasi dari kiri atas ke kanan bawah serta letakkan lingkaran tersebut pada posisi dibawah sendiri, dg cara tekan SHIFT + Page Down.


5. Buat bintang dengan menggunakan Star Tool , dengan lebar 7.813 cm & tinggi 7.894 cm serta jumlah sisinya 22. beri warna orange dan letakan paling bawah sendiri diantara lingkaran yang telah dibuat.







6. Copy bintang besarkan menjadi lebar 8.403 cm dan panjang 8.489 cm, warna orange dan beri efek gradasi. setelah itu letakan bintang yg kedua diposisi paling bawah. (SHIFT + Page Down)


7. Buat sebuah kotak dengan menggunakan retangel tool, dengan ukuran lebar 1.502 cm & panjang 5.586 cm, beri warna orange. kemudian klik kanan pada kotak tersebut dan pilih convert to curve. pilih Shape tool untuk mengedit kotak, putar kotak dg sudut putar 148.6 derajat. atur kotak menjadi posisi paling bawah diantara objek yang laen. (SHIFT + Page Down)














8. Copy kotak yang ke samping kanan dan di mirror ke kanan. Hasil akhir :



semoga bermanfaat. ^_^

Selasa, 26 Juli 2011

Membuat Desain Tulisan Jual Beli dg Photoshop cs3



cara membuat desain tulisan seperti diatas.
caranya adalah sebagai berikut :


1. Buka photoshop cs 3, dan buat area 10cm x 5.5 cm.
2. Gunakan Text tool untuk menulis " Jual Beli " dengan font jenis " Forte ".
3. Warnai tulisan dengan warna merah.
4. Beri efek bevel pada tulisan dengan aturan seperti ini :



5. Beri efek Stroke pada tulisan dengan aturan seperti ini :




6. Tekan CTRL disertai dengan klik layer text, maka layer text akan terseleksi. seperti ini



7. Kemudian Klik Selelct >> Modify >> Expand >> isi dengan angka 35



8. Buat layer baru, dan letakkan di bawah layer Text, kemudian beri warna kuning dan beri efek Bevel, dengan aturan seperti ini :



9. Tekan CTRL disertai dengan klik layer text, maka layer text akan terseleksi. Kemudian Klik Selelct >> Modify >> Expand >> isi dengan angka 10. Buat layer baru, dan letakkan di bawah layer kuning, kemudian beri warna hitam dan beri efek Drop Shadow, dengan aturan seperti ini :


setelah proses diatas dilakukan, maka akan terbentuk desain tulisan seperti yang dimaksud.
semoga bermanfaat mohon kritikan nya.

Rabu, 20 Juli 2011

widget Icon (button) status online Yahoo Messenger (ym) di blog anda.


Mungkin ada diantara teman-teman yang masih kesulitan cara pasang (menambah/memasang) widget Icon (button) status online Yahoo Messenger (ym) di blog anda. Sebenarnya ada sebuah situs yang menawarkan layanan gratisan, yang bisa anda manfaatkan. jadi tidak perlu pusing memikirkan rumitnya script, karena scriptnya telah disediakan oleh situs tersebut, anda hanya perlu meng-copy-nya dan memasang script widget status yahoo Messenger tersebut ke blog anda.Setelah script terpasang maka blog akan menampilkan status ym.

Icon atau button status online Yahoo Messenger berguna untuk memudahkan pengguna situs anda dalam berkomunikasi via yahoo messenger. Selain menggunakan icon tersebut anda juga dapat menggunakan pingbox Yahoo Messenger, yang akan saya bahas pada tulisan yang lain,lihat disini pingbox Yahoo Messenger. Icon status online/offline Yahoo Messenger akan berubah statusnya menjadi online jika anda sedang login ke Yahoo Messenger.

Icon Status Online/Offline Yahoo Messenger anda bisa anda tambahkan ke blog, Dengan menggunakan script di bawah ini. Anda copy script di bawah ini, dan masukkan ke gadget html/javascript.

A. Anda ubah beberapa kode di bawah ini: (ubah teks yang berwarna merah dan biru)
- center bisa anda ubah dengan left (rata kiri), right (rata kanan)
- muinzandi , ubah dengan ID Yahoo anda
- t = 2 , angka 2 bisa diubah menjadi 0,1, 2, 3 sampai 24 (pilih salah satu diantara angka 0 sampai 24)

2. Masuk ke Dashboard => Rancangan => Gatget
Pilih Tambah gadget => pilih Html/Javascript, copy kode dibawah ini (panduan menambahkan html/javascript) bisa dilihat disini cara memasang html/javascript di blog:




Catatan:
a.Jika akun yahoo atau email anda berakhiran yahoo.com , cukup mengetik yahoo ID username saja
misalnya : zentvektor@yahoo.com , ditulis
ymsgr:sendIM?zentvektor
a.Jika akun yahoo atau email anda berakhiran ymail.com atau yahoo.co.id, harus mengetik yahoo ID username secara lengkap
misalnya : zentvektor@ymail.com , ditulis:
ymsgr:sendIM? zentvektor@ymail.com
http://opi.yahoo.com/online?u=zentvektor@ymail.com


B. Masukkan kode di atas ke dalam kotak teks Html/javascript klik tombol Simpan,
Silahkan lihat perubahan pada blog anda

bila ingin lebih bervariasi ubah nilai t nya, dari angka 1 - 24

Minggu, 17 Juli 2011

share cara bikin gps jd cepat di android

kali ini saya mo share gan cara bikin gps jd cepat


GPS Speedup (Mengunci Lokasi Lebih Cepat)
Biasanya kalo GPS, locking satelitnya agak lama nih. Ada tricknya supaya lebih cepet.

Buat di notepad, kayak gini:

NTP_SERVER=id.pool.ntp.org
XTRA_SERVER_1=xtra1.gpsonextra.net/xtra.bin
XTRA_SERVER_2=xtra2.gpsonextra.net/xtra.bin
XTRA_SERVER_3=xtra3.gpsonextra.net/xtra.bin
SUPL_HOST=supl.google.com
SUPL_PORT=7276

Save dengan nama gps.conf lalu copy ke root SDcard.

Jalankan ADB Shell, lakukan perintah ini:

$ su
# remount rw
# cat /sdcard/gps.conf > /system/etc/gps.conf
# reboot

Sekarang GPS anda akan lebih cepat saat locking.

Berbagai perkalian angka 11

Angka sebelas klo dikalikan ternyata menghasilkan angka yang mudah ditebak.. unik tp ini menarik, mempercepat kita untuk menghitung. seperti contoh :

35x11 = 385
45x11 = 495
95x11 =1045
49 x 11 = 539

==> ini dalam cakupan 11 dikalika PULUHAN SAJA (2 DIGIT) saja
kalo diperhatikan memiliki pola yang seragam. kita bisa menghitung dengan sangat cepat. bagaimana caranya?? berikut adalah caranya

==>68 x 11 = 748

keterangan :

8 = didapat dari angka 8 dikali angka 1

4 = didapat dari angka 6+8=14, tampilkan angka 4 saja

7= didapat dari angka 6 + angka 1 , angka 1 ini adalah sisa dari angka 14 yang ditampilkan tadi.

==>contoh lagi :

97 x 11 = 1067

keterangan :

7 = didapat dari angka 7 dikali angka 1

6 = didapat dari angka 9+7=16, tampilkan angka 6 saja

10 = didapat dari angka 9 + angka 1 , angka 1 ini adalah sisa dari angka 16 yang ditampilkan tadi.


klo dalam cakupan 3 digit.

268x11 =2948

124x11 =1364

berikut caranya :

268 x 11 = 2948

8 = di dapat dari 8 kali angka 1

4 = didapat dari 26 + 8 = 34, tampilkan angka 4 saja

29 = didapat dari 26 + 3, angka 3 itu adalah dari angka 34 yang ditampilkan tadi


==>contoh lagi 335x11=3685

5 = didapat dari 5 dikali angka 1

8 = didapat dari 33 + 5 = 38, ditampilkan angka 8 saja.

36 = didapat dari 33 + 3 = 36, angka 3 didapat dari angka 38 yang ditampilkan tadi


semoga bermanfaat kawan.

Jumat, 15 Juli 2011

10 Menit yang menyehatkan...

sekedar berbagi kesehatan....

Tunda bangun tidur pagi anda hanya10 menit,akan mengurangi risiko stroke :
1. Pagi-pagi setelah bangun tidur, lakukan senam selama 10 menit di tempat tidur. Ini berguna utk memperkuat berbagai organ tubuh & mencegah penyakit pembuluh darah otak & jantung

2. Sisir rambut dgn jari tangan selama 1 menit, mulai dr kening/jidat ke blk smp batas rambut belakang. Lakukan merata seluruh kepala. Ini dpt melancarkan peredaran darah dikepala, menambah volume darah diotak, dpt mencegah penyakit yg berhubungan dgn pembuluh darah otak & dpt membuat rambut menjadi hitam bercahaya.

3. Pijat daun telinga selama 1 menit Lalu pijat ke-2 daun telinga, sampai terasa panas. Daun telinga mempunyai banyak acupoint yg mempengaruhi seluruh tubuh. Hal ini dpt melancarkan "qi meridian." Khusus thd gejala telinga mendenging, mata kunang2 & mudah lupa mempunyai khasiat yg baik.

4. Putar bola mata selama 1 menit, searah jarum jam & sebaliknya. Ini dpt melatih otot mata & membuat mata menjadi terang.

5. Lain2 dimuka. Pijat hidung, gatuk2kan gigi dpt menyehatkan gigi. Khususnya akar gigi. Putar2 lidah akan membuat lidah tdk kaku & melatih kepekaannya.


6. Pijat telapak kaki 1 menit. Gunakan tumit utk memijat telapak kaki
bergantian, membuat telapak terasa hangat, dpt menguatkan limpa lambung,
menghidupkan meridian n membuat tenang.

7. Bulak balik 1 menit. Miring kanan kiri dgn perlahan2, guna
melenturkan otot pinggang n otot tulang belakang.

Kamis, 14 Juli 2011

Menggunakan alamat web biar tetep aman

Uniform Resource Locator (Pelokasi Sumber Daya Seragam) — lebih dikenal sebagai URL — mungkin terdengar teknis.
Namun jangan khawatir: ini hanyalah alamat web yang Anda ketik di peramban untuk membuka laman web atau aplikasi web tertentu.
Saat Anda memasukkan URL, situs web diambil dari server penginangannya di suatu tempat di dunia, dibawa melalui bermil-mil kabel ke sambungan Internet lokal Anda dan akhirnya ditampilkan oleh peramban di komputer Anda. Berikut beberapa contoh URL:
http://www.bbc.co.uk/new
untuk membuka situs berita British Broadcasting Corporation (“.co.uk” mengindikasikan registrasi domain Inggris)
http://www.google.com
untuk membuka mesin pencari google
http://www.museodelprado.es
untuk membuka situs web Museo Nacional Del Prado, museum seni berbasis di Madrid. (“.es” mengindikasikan registrasi domain Spanyol)

URL mudah dikenali, karena kita mengetiknya di peramban setiap hari. Dengan memahami bagian-bagian URL, Anda dapat melindungi diri dari serangan keamanan atau scam phishing.
Mari kita lihat apa yang ada di dalam URL pada contoh berikut:
http://www.google.com/maps skema nama inang jalur domain tingkat tertinggi

http = skema
www.google.com = inang
maps = jalur

Bagian pertama dari URL disebut skema. Pada contoh di atas, HTTP adalah skema dan singkatan dari HyperText Transfer Protocol.
Berikutnya, “www.google.com” adalah nama inang tempat situs web berada. Saat seseorang atau perusahaan membuat situs web baru, mereka mendaftarkan nama inang. Hanya mereka yang dapat menggunakannya. Hal ini penting, karena sebab yang akan dijelaskan sebentar lagi.
URL mungkin memiliki jalur tambahan setelah nama inang yang mengarahkan Anda ke laman tertentu di inang tersebut — seperti membuka ke bab atau halaman buku tertentu. Kembali ke contoh, jalur memberitahukan server inang bahwa Anda ingin melihat aplikasi web peta di www.google.com. (Dengan kata lain, Google Maps.) Terkadang jalur tersebut dipindahkan ke depan nama inang sebagai subdomain seperti “maps.google.com”, atau “news.google.com” untuk Google Warta.
Sekarang mari kita bicarakan keamanan. Satu cara untuk memastikan apakah Anda berselancar dalam scam phishing atau situs web palsu adalah dengan memerhatikan secara saksama URL di bilah alamat peramban. Perhatikan baik-baik nama inang — ingat, hanya pemilik sah dari nama inang tersebut yang dapat menggunakannya.
Misalnya, jika Anda mengeklik sebuah tautan dan berharap akan muncul situs web Bank of America:
SAH:
• www.bankofamerica.com adalah URL yang sah, karena nama inangnya benar.
• www.bankofamerica.com/smallbusiness juga merupakan URL yang sah karena nama inangnya benar. Jalur URL mengarah ke sublaman mengenai usaha kecil.
MENCURIGAKAN:
• bankofamerica.xyz.com bukanlah situs Bank of America, melainkan subdomain “bankofamerica” dari situs xyz.com.
• www.xyz.com/bankofamerica juga bukan situs Bank of America, melainkan jalur "bankofamerica" dalam situs www.xyz.com.
Jika Anda menggunakan situs web bank atau melakukan transaksi daring dengan menyediakan informasi sensitif seperti sandi atau nomor rekening, periksa bilah alamat terlebih dulu! Pastikan bahwa skemanya adalah “https://” dan terdapat ikon gembok di bilah alamat peramban Anda. “https://” mengindikasikan bahwa data sedang dikirim bolak-balik antara server dan peramban menggunakan sambungan aman.
Melalui sambungan aman, URL lengkap situs web Bank of America akan terlihat seperti ini: https://www.bankofamerica.com. Sambungan aman memastikan bahwa tidak ada orang lain yang menyadap atau mengganggu informasi sensitif yang Anda kirim. Jadi “https://” merupakan pertanda bagus. Jangan lupa tetap waspada dengan memastikan bahwa Anda benar-benar sedang berhubungan dengan situs web yang sah dengan memeriksa nama inang URL. (Dengan demikian, tujuan untuk mengarahkan sambungan aman ke situs web palsu akan digagalkan!)

Istilah Android...

APK == Android Package, kyk IPA di iPhone (buat pngguna iPhone), SISdi Symbian s60 (ga tau sih skrg masih sis ap ngga), atau JAR di BB(buat pengguna BB) dan java based devices lainnya.. intinya, file2 dgnekstensi .apk bisa digunakan untuk menginstall aplikasi di androiddevice..
BRICK(ed) == kondisi dmana device sudah tidak bisa di-recover,sehingga bisa dianggap seperti batu-bata (brick) yg dapat digunakanuntuk ngelempar anjing (kalau dbutuhkan)..

adb = command buat ngejembatani perintah di android lewat pc..klo adb shell termasuk bagiannya..extensi command adb ada banyak bro, seperti adb push, adb pull, adb install dll...syarat adb bisa jalan = driver adb mesti sdh terpasang di pc...biasanya di device manager (windows) akan terlihat andoid adb composite device, driver adb biasanya dari vendor pembuat devicenya..klo nexus, htc magic, dream bisa pakai driver bawaan usb...kalo motorola milestone bisa dari cd bawaannya atau pakai motorola software update...

adb.exe = bisa di ambil dari sdk (dah include didlm android sdk)..ada di folder tools, untuk mengetahui fungsi command adb bisa dgn mengetik "adb help"

adb shell logcat = buat mengetahui proses yg terjadi diandroid, berguna banget saat experiment flashing rom...

IMAP = Internet Message Access Protocol, salah satu protocol untuk retreive email selain POP3

POP3 = Post Office Protocol 3, salah satu protocol TCP/IP port 110 dalam menarik email

Widget = salah satu aplikasi yang GUI nya lebih bersifat interaktif

GUI = Graphical User Interface , interface aplikasi yang lebih bersifat graphic (gambar ? )

GMS = Google Market Services, tempat download nya aplikasi2 di Android (kayak apps store di iphone, appworld di BB)

Root = super user di salah OS (dalam hal ini Android)

nge-root = proses untuk merubah privilage dari user biasa jadi root

Apps2SD = Proses memindahkan/menyimpan aplikasi ke SDcard selain ke
memori internal,

AOSP = Android Open Source Project,

Boot = Proses menghidupkan handheld,

Bootloader = gabungan SPL dan IPL yg menjadi dasar dr sebuah device,

Bootloader Mode - FASTBOOT load = Tombol Camera + Power, pada mode
boot ini, kita bisa meng-install image sebuah sistem yang ada/ditaruh
di SDcard dengan menekan tombol Power lagi,

Cache2SD = Proses memindahkan/menyimpan Cache dari ROM ke SDcard,

Diagnostic Mode = Tombol Capture + Power. mode boot untuk test ( pake
tombol volume untuk pilih item ),

Normal Mode : cara normal menghidupkan handheld,

OTA : Over The Air, suatu metode pengiriminan data, biasanya istilah
dipake pd aktifitas meng-update (istilah lainna mgkn download),

Recovery Mode : Tombol Home + Power, pada mode boot ini, kita bisa
membuka shell..mem-flash image..bikin Backup maupun Restore. Teken

Safe Mode : Tombol Menu + Power, boot handheld secara normal tetapi
tanpa registrasi dengan Google, makana aplikasi2 yg berhubungan
denganna gk bakalan berfungsi ( Map, Gmail account, Market, dll)